Andi Amar Catat Sejarah, Calon Ketua HIPMI Sulsel Kantongi 19 Dukungan Ketua BPC

  • Bagikan
Calon Ketua HIPMI Sulsel, Andi Amar Ma'ruf Sulaiman

Ia hanya menegaskan akan bekerja maksimal dan membawa HIPMI Sulsel menuju ke puncak, ia tak ingin banyak berkoar di podium tapi ingin menunjukkan hasil nyata ketika diberikan mandat untuk memimpin BPD HIPMI Sulsel.

“InsyaAllah saya siap melanjutkan tongkat estafet ketua umum Andi Rahmat. Dan membawa HIPMI Sulawesi Selatan ini jadi lebih baik,”

"Kami telah menunjukan keseriusan kami untuk Hipmi Sulsel jauh sebelum perhelatan ini, saya membawakan kuliah umum dan seminar bisnis di berbagai daerah dan kampus di Sulsel untuk para calon pengusaha muda, kami tidak sekedar maju karena adanya dorongan orang lain tapi karena tekad kuat untuk keberlanjutan Hipmi Sulsel", ucap Andi Amar pada sambutannya.

Perlu diketahui bahwa hampir semua ketua umum BPC Hipmi Sulawesi Selatan mendukung perjalanan Andi Amar menuju puncak kepemimpinan Hipmi Sulsel. Salah satu Ketua Umum BPC Hipmi mengatakan "andi amar merupakan sosok yang paling pantas untuk melanjutkan kepemimpinan Hipmi Sulsel"

"pembawaan yang sopan dan karakter kuat andi amar membuat kami kagum, tidak sekedar disetir dan menunggu arahan tapi mampu mengambil keputusan, bertindak secara bijaksana, tidak banyak kata namun aksinya membuktikan kalau beliau ini orang yang pantas untuk melanjutkan Hipmi kedepannya" ucap salah satu ketua umum BPC Hipmi

Sebagai informasi tahapan Musyawarah Daerah ke-XVI BPD HIPMI Sulawesi Selatan telah berlangsung. Ada dua kandidat calon ketua umum yang resmi maju untuk ketua umum BPD HIPMI Sulsel. Andi Amar Ma’ruf Sulaiman salah satunya.

  • Bagikan

Exit mobile version