"Pada bulan Ramadan 2024 ini tidak ada perang antar kelompok, ini merupakan rekor yang luar biasa dan ini semua terjadi berkat partisipasi dan dukungan dari warga masyarakat khususnya warga Tamalanrea," sebutnya.
Lebih jauh diterangkan Ngajib, pada Pilkada 2024, terdapat dua calon pemimpin yang akan menjadi fokus pilihan masyarakat.
"Calon Walikota Makassar dan calon Gubernur Sulsel," ucapnya.
Dituturkan Ngajib, sejauh ini tahapan Pilkada telah mulai berjalan. Meskipun ada sedikit riak-riak dengan adanya spanduk provokasi, namun bisa diredam.
"Dan alhamdulilah sudah tidak ada lagi. Saya juga mohon kepada bapak ibu pada saat tahapan kampanye nanti, agar dilakukan kampanye yang sejuk kalau bisa tidak usah pawai apalagi menggunakan knalpot brong," ajaknya.
"Kemudian pada saat tahapan pemilihan nanti agar masyarakat menggunakan hak pilihnya dan semoga kita mendapatkan pemimpin yang baik yang sesuai dengan harapan kita," sambung dia.
Ngajib bilang, berkat doa dan dukungan masyarakat, suasana an dan damai bisa kembali tercipta pada Pilkada nantinya.
"Mohon doanya mudah-mudahan pelaksanaan pilkada bisa berjalan aman dan damai serta kondusif. Saya juga berharap agar silaturahmi ini dilanjutkan oleh pak camat, pak kapolsek dan danramil sampai ke tingkat bawah seperti RT atau RW ataupun dewan lorong," kuncinya.
(Muhsin/fajar)