FAJAR.CO.ID, MAKASSAR – PT Adira Dinamika Multi Finance, Tbk. (Adira Finance), bagian dari grup PT Bank Danamon Indonesia, Tbk (Danamon) berpartisipasi di Danamon EXPO (DXPO) Makassar 2024 yang berlangsung pada 22-25 Agustus 2024 di Trans Studio Mall Makassar.
Menjadi bagian dari rangkaian HUT ke-68, Danamon EXPO Makassar 2024 merupakan inisiatif kolaboratif dalam Grup Danamon yang bertujuan menghadirkan solusi finansial komprehensif kepada masyarakat Sulawesi Selatan. Dalam event ini, Adira Finance memberikan solusi pembiayaan sesuai dengan kebutuhan konsumen, untuk produk pembiayaan otomotif (mobil dan motor), sepeda listrik, dan pinjaman dana tunai dengan jaminan BPKB kendaraan.
"Kami berpartisipasi dan mendukung penuh kegiatan DXPO Makassar 2024 sebagai upaya untuk memperluas akses layanan finansial, serta mendukung ekosistem otomotif di wilayah Sulawesi Selatan melalui kolaborasi dengan Danamon dan mitra bisnis kami." ujar Harry Latif, Direktur Bisnis & Portofolio Adira Finance.
Pada kesempatan yang sama, Irfan Budianto, Kepala Wilayah Sulawesi Bagian Selatan (Sultan) Adira Finance mengatakan “Hingga Juli 2024, pembiayaan baru Adira Finance untuk wilayah Sultan tercatat sebesar Rp1,7 triliun atau mewakili 7% dari total pembiayaan baru Perusahaan. Kami berharap inisiatif yang dilakukan dapat mendorong pertumbuhan bisnis dan berkontribusi pada perekonomian regional.”
Selama empat hari pelaksanaan DXPO Makassar 2024, konsumen dapat memanfaatkan berbagai penawaran menarik dari program KPM (Kredit Kepemilikan Mobil/Motor), antara lain: