FAJAR.CO.ID, JENEPONTO -- Pj Bupati Jeneponto, Junaedi Bakri, S.Sos., MH., secara resmi meluncurkan spot baru destinasi wisata Birtaria Kassi di Kabupaten Jeneponto hari ini. Acara peluncuran tersebut dihadiri oleh Kepala SKPD, PPK Ormawa HMJ Geografi Universitas Negeri Makassar (UNM), Danramil, Kapolsek Tamalatea, Pokdarwis, serta pelaku UMKM bidang pariwisata.
Dalam sambutannya, Bupati Jeneponto menyampaikan pentingnya pengembangan destinasi wisata sebagai upaya untuk meningkatkan perekonomian lokal dan menarik kunjungan wisatawan. Kehadiran pariwisata di suatu wilayah memiliki standar ganda atau multiflyer effect bagi kehidupan warga sekitar baik secara ekonomi maupun sosial, ungkap Junaedi Bakri.
Spot wisata Birtaria Kassi diharapkan menjadi daya tarik baru yang tidak hanya memperkenalkan keindahan alam Kabupaten Jeneponto tetapi juga memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat setempat.
Acara ini juga merupakan bentuk dukungan terhadap pelaku UMKM di sektor pariwisata, yang akan mendapatkan kesempatan untuk berpartisipasi dalam pengembangan dan pengelolaan destinasi wisata ini. Penambahan fasilitas dan kegiatan yang akan diadakan di Birtaria Kassi diharapkan dapat memperkuat posisi Kabupaten Jeneponto sebagai salah satu tujuan wisata unggulan di daerah.
Destinasi wisata Birtaria Kassi memiliki keunggulan komparatif di banding destinasi lain, karena destinasi ini memadukan wisata alam dengan wisata pantai sekaligus dslam satu lokasi, tutur Suardi, Plt. Kadis Pariwisata. Di era tahun tahun 80 an sampai awal tahun 2000 an, Birtaria Kassi menjadi destinasi primadona di bagian selatan Prov. Sulawesi Selatan, tambahnya.