PSI: Kita Tahu Siapa yang Akan Menang, Makanya Kita Dukung Sudirman-Fatma

  • Bagikan
Andi Sudirman Sulaiman-Fatmawati Rusdi.

Dekan FISIP Unhas itu menyebut, Jokowi masih punya peran besar dalam cawe-cawe politik. Hal itu dibuktikan dalam kontestasi pilpres baru-baru ini, di mana Gibran ikut bertarung di dalamnya.

"Apalagi kalau berkaca pada pemilu kemarin bagaimana cawe-cawe presiden meski kemudian banyak orang bilang itu tidak cawe-cawe dan seterusnya. Tetapi keberadaan Gibran sebagai wakil Prabwo diyakini sejumlah pihak menjadi jalan masuk presiden ikut andil langsung maupun tidak langsung,"bebernya.

"Itu saya kira harapan cakada ini agar ada efek Jokowi juga diharapkan dari PSI yang dikomandoi oleh Kaesang,"tegas Sukri Tamma.

Di sisi lain, lanjut Sukri Tamma mengatakan lirikan bakal calon gubernur Sulsel membawa dampak positif bagi PSI itu sendiri, apalagi kandidat yang didukungnya memenangkan kontestasi.

"Bagi PSI, eksitensi mereka semakin dilirik sebagai partai politik karena kemarin-kemarin tidak seheboh ini,"kata Sukri.

PSI bakal semakin dilirik jika berhasil mengantarkan usungannya menang di Pilgub Sulsel.

"Kemudian mereka akan mulai diperhitungkan sebagai parpol yang ikut andil dalam upaya pemenangan kepala daerah,"bebernya.

"Ini juga akan jadi nilai jual PSI ke masyarakat bahwa PSI ternyata bukan sekadar partai anak muda saja "tidak banyak melakukan hal" dengan begini PSI ikut mendukung, apalagi kalau dukungannya menang, itu akan jadi nilai jual lagi bagi PSI,"tambahnya.

Efek jangka panjangnya kata Sukri, nilai tawar PSI semakin bagus di masyarakat. Ini menjadi modal penting bagi PSI menyambut kontestasi politik di tahun 2029 mendatang.

  • Bagikan