Appi-Aliyah akan Lanjutkan Rencana Pembangunan Era Danny Pomanto

  • Bagikan
Munafri Arifuddin-Aliyah Mustika Ilham (Appi-Aliyah).

Menurutnya, ini adalah bagian dari komitmen Appi-Aliyah terhadap pemerintahan yang berkelanjutan.

Meskipun pemimpin dapat berganti, kewajiban terhadap rakyat tetap harus dilaksanakan sesuai konstitusi daerah.

Pasangan “Mulia” akan berupaya menyelaraskan program-program mereka dengan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Nasional dan Rencana Pembangunan Jangka Panjang Daerah Kota Makassar 2025-2045.

Hal ini bertujuan untuk memastikan bahwa semua janji program selama lima tahun ke depan akan terikat dan dapat dipertanggungjawabkan.

Ketua Bappilu Partai Demokrat Sulsel itu juga menjelaskan bahwa pasangan Appi-Aliyah menyesuaikan flagship program unggulan dengan komposisi anggaran yang berlaku sesuai peraturan perundang-undangan.

"Pasangan "Mulia" menyadari untuk bisa mewujudkan hal tersebut wajib harmoni dgn perintah UU yang lebih tinggi di mana komposisi APBD sudah mengatur pengalokasian anggaran secara proporsional," katanya.

Alokasi APBD akan memprioritaskan bidang pendidikan sebesar 20 persen, belanja pegawai 30 persen, infrastruktur dan pelayanan publik 40 persen, serta kesehatan 10 persen.

"Kompetensi dan pengalaman kami dalam manajerial organisasi pemerintah akan memastikan bahwa semua program unggulan dapat diwujudkan sesuai dengan daya fiskal Kota Makassar," tambahnya.

Selain itu, pasangan “Mulia” juga berkomitmen untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) serta pendapatan transfer dari pusat.

Dengan kepemimpinan yang kuat, mereka berharap dapat mengoptimalkan sumber daya fiskal untuk merealisasikan harapan masyarakat dan membawa Kota Makassar menuju kemajuan yang lebih baik.

  • Bagikan

Exit mobile version