Pada kesempatan itu, dirinya mengajak para relawan untuk teus memperkuat komitmen dan memperdalan rasa kepedulian untuk melayani masyarakat dengan lebih baik dan terus bersinergi, berkolaborasi dan bergotong-royong demi kemajuan PMI Kabupaten Gowa.
"Mari kita jadikan musyawarah ini sebagai wadah untuk terus bersinergi dan melanjutkan misi kemanusiaan ini dengan semangat lebih kuat dan tekad yang lebih bulat untuk kemajuan PMI Gowa di masa yang akan datang," ajak Karaeng Kio sapaan akrab Abdul Rauf Malaganni.
Pada Musyawarah PMI Kabupaten Gowa ini turut dihadiri Sekretaris Daerah Kabupaten Gowa, Andy Aziz, jajaran Forkopimda Gowa, para Pimpinan SKPD Lingkup Pemkab Gowa, pengurus PMI Sulsel dan PMI Kabupaten Gowa serta beberapa relawan.(*)