"Salah satu caranya adalah dengan berlari. Karena dengan berlari, kita akan mengurangi emisi gas rumah kaca dibandingkan dengan menggunakan kendaraan berbahan bakar minyak. Kita lakukan ini untuk memastikan generasi mendatang lebih baik dari generasi saat ini," ujar Budiono.
Pengurangan emisi melalui PLN Mobile Sulbar Run 2024 terjadi karena berlari merupakan aktivitas mobilitas tanpa emisi, dibandingkan dengan menggunakan kendaraan berbahan bakar minyak yang menghasilkan emisi 1,2 kg CO2 per 5 kilometer. Dengan total jarak yang ditempuh dan diikuti oleh 1.500 pelari dalam kategori 5K, acara ini mampu mengurangi emisi sekitar 1.800 kg CO2.
Budiono juga optimistis bahwa acara lari ini dapat membangun kesadaran para pelari untuk ikut serta menjaga bumi dengan mengurangi emisi karbon. Hal ini sejalan dengan komitmen PLN untuk menekan emisi karbon demi mencapai target Net Zero Emissions pada 2060 atau lebih cepat, terutama dengan antusiasme tinggi para peserta dalam mengikuti PLN Mobile Sulbar Run 2024.
"Saya ingin mengucapkan terima kasih atas partisipasi seluruh peserta yang telah mengikuti PLN Mobile Sulbar Run 2024. Dalam acara ini, terlihat jelas bahwa ada semangat untuk mengurangi emisi gas rumah kaca dan mendinginkan bumi. Ini juga menjadi tagline dari PLN Mobile Sulbar Run 2024," kata Budiono.
Selain mengampanyekan gaya hidup sehat dan ramah lingkungan, acara ini juga merupakan upaya PLN dalam meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap layanan digital PLN Mobile. Hal ini terbukti dengan total transaksi sebesar 1.314 layanan Renewable Energy Certificate (REC).