Membeludak, Ribuan Sahabat Petani dan Nelayan Relawan Nasyit Umar Arahkan Dukungan ke Pasangan RAMAH

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, SINJAI -- Ribuan sahabat petani dan nelayan yang merupakan relawan Muhammad Nasyit Umar dari sembilan kecamatan berkumpul di gedung Pertemuan Sinjai, Kamis (26/9/2024). Pertemuan yang dikemas dengan acara silaturahmi itu dirangkaikan dengan pengarahan dukungan kepada pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati, Hj. Ratnawati Arif-Andi Mahyanto Mazda.

Nasyit Umar bersama pasangan RAMAH hadir langsung di acara itu. Dihadiri ribuan relawan dari pelosok. Baik yang berprofesi sebagai petani maupun nelayan. Mereka rela meninggalkan aktivitasnya demi menghadiri acara itu.

Dalam sambutannya, Nasyit Umar mengatakan, sekitar 700 kelompok tani yang menjadi binaanya di Kabupaten Sinjai sejak menjabat anggota DPR-RI dan terawat hingga saat ini. Ratusan kelompok tani itu masih memperlihatkan kekompakannya pada pemilu DPD beberapa waktu lalu.

Oleh karena itu, dalam momentum Pilkada ini, politisi senior Demokrat ini meminta agar semua relawannya memilih pasangan RAMAH. "Kelompok tani ada 700, setiap kelompok beranggotakan 20 orang, jadi sudah 14 ribu orang, ditambah masing-masing keluarganya 3 orang berarti sudah tembus 42.000 orang, dan waktu pemilihan DPD suara saya sekitaran itu, itu baru dari saya, belum kelompok lain jadi Insya Allah kita menang," ungkap Nasyit Umar disambut gembira para hadirin.

Selain itu, mantan anggota DPR RI ini juga menyampaikan alasannya memilih pasangan RAMAH. Keduanya memiliki sifat siddiq (jujur) amanah (dapat dipercaya), tabligh (menypaikan), dan fathonah (cerdas).

  • Bagikan

Exit mobile version