Ajakan memilih Andalan Hati salah satunya disampaikan Calon Bupati Wajo H. Amran Mahmud saat melakukan kampanye di Desa Pasir Putih, Kecamata Bola pada Kamis (3/10/2024).
Amran dalam kesempatan itu mengajak ratusan warga untuk mencoblos nomor dua di Pilbup Wajo dan Pilgub Sulsel 2024.
Juru Bicara Andalan Hati, Muhammad Ramli Rahim mengatakan, dukungan cakada di level kabupaten/kota adalah gambaran kondisi nyata dukungan rakyat terhadap calon gubernur. Mereka boleh berbeda pilihan di pilbup maupun pilwakot, namun tidak untuk pilgub.
"Alhamdulillah, hingga hari ini, belum ada satupun cakada kabupaten/kota yang menyatakan sikap berseberangan dengan 02 Andalan Hati," kata Ramli, Sabtu (5/10/2024).
"Kalaupun ada itu hanya di Makassar. Ada satu dari empat calon yang mungkin tidak mendukung Andalan Hati di Pilgub Sulsel 2024," tambah dia.
Menurut Ramli, dukungan cakada yang didapatkan Andalan Hati patut disyukuri. Mereka punya basis suara dukungan warga di kabupaten/kota yang bisa untuj memenangkan Pilgub Sulsel 2024.
"Ini adalah kekuatan besar untuk mememenangkan Pilgub yang harus disyukuri karena semua itu pasti hadir karena keberkahan Allah, SWT," pungkasnya.(*)