FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — Hajatan Pemilihan Wali Kota (Pilwali) Makassar akan digelar pada 27 November mendatang. Artinya tinggal satu bulan lebih.
Jelang Pilwali, Lasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Makassar, nomor urut 01, Munafri Arifuddin - Aliyah Mustika Ilham (Appi-Aliyah) terus menggalang dukungan untuk menangkan hajatan.
Salah satu hal yang terus dilakukan adalah pasangan Appi-Aliyah kompak kampanye dialogis bersama-sama masyarakat umum serta tim dan relawan yang tergabung dalam Canvasser untuk menjaga solidaritas.
Seperti tim sebelumnya, kali ini paslon MULIA bersama Ketua Tim pemenangan, Ilham Arief Sirajuddin menyemangati relawan yang tergabung dalam tim canvasser, belangsung di Gedung Lestari 45 Makassar, Jumat (18/10/2024) malam.
Sebagai calon Wali Kota, Munafri Arifuddin mengawali yel-yel serta memberikan motivasi bagi para pejuang yang tergabung dalam canvasser.
"Teman-teman tim pemenangan dan terkhusus tim pemenangan Canvasser sangat membanggakan," kata Appi.
Ketua DPD II Golkar Kota Makassar itu, melanjutkan tentang kemenangan, ia mengatakan bahwa sarat makna dari istilah menang akan menjadi motivasi dalam menggapai impian. Untuk bisa meraih kemenangan pastinya membutuhkan perjuangan yang besar.
Namun, upaya untuk kemenangan tak selamanya berjalan mulus. Memerlukan perjuangan keras untuk bisa menjadi yang terbaik, terutama dalam sebuah pilkada.
"Saya memulai dengan kata menang. Kenapa menang? Karena hanya dengan kebersamaan kita. Maka kami pasangan calon Appi-Aliyah (MULIA) dan relawan canvasser, dipastikan tidak ada yang bisa menghalangi kita untuk meraih kemenangan pada tanggal 27 November," tegas Appi disambut riuh.