Atas kejadian itu, Wahid mengungkapkan bahwa tidak ada korban jiwa maupun luka. Namun, enam sepeda motor hangus terbakar.
"Korban jiwa dan luka tidak ada, tapi kerugian materinya ada. Enam motor hangus terbakar. Total kerugiannya belum ditaksir," kuncinya.
Terpisah, Kepala Sekolah (Kepsek) SLB Negeri 1 Makassar, Andi Hamjan mengatakan, api itu tiba-tiba muncul dari salah motor yang terparkir.
Kemudian, kata Hamjan, api itu membesar dan menyambar lima motor lainnya yang berada di sebelahnya.
Akibat besarnya kobaran api, guru-guru yang ada di sekolah dan seluruh siswa dibuat panik.
"Secara tiba-tiba di luar pekarangan sekolah, kita lihat setelah ada kepulan," kata Hamjan.
Bahkan, Hamjan mengungkapkan bahwa salah satu mahasiswi pemilik motor merasa syok dan jatuh pingsan.
Pihak sekolah pun melakukan upaya agar api tidak menyebar ke kendaraan lainnya yang terparkir dengan menggunakan Apar.
"Ada empat kita keluarkan APAR. Alhamdulillah tidak (mengganggu aktivitas sekolah)," kuncinya. (Muhsin/fajar)