FAJAR.CO.ID, MAKASSAR – Ilham Ari Fauzi Amir Uskara, calon Wakil Walikota Makassar nomor urut 3 dalam kontestasi Pilkada 2024, kembali menegaskan komitmennya untuk melanjutkan sembilan program gratis yang telah dijalankan oleh pemerintah sebelumnya.
Program-program ini dianggap penting dalam menciptakan kesejahteraan masyarakat dan memberikan solusi nyata bagi kebutuhan hidup sehari-hari, terutama bagi warga dari kalangan kurang mampu.
Ilham Fauzi tidak hanya berkomitmen melanjutkan, tetapi juga meningkatkan kualitas dan cakupan program-program ini agar lebih inklusif dan berdampak luas bagi warga Makassar.
Dalam pernyataannya, Ilham Fauzi atau yang akrab disapa Daeng Tayang menjelaskan bahwa program-program gratis yang telah berjalan selama ini merupakan bentuk nyata dari kepedulian pemerintah kota di bawah kepemimpinan Danny Pomanto terhadap kesejahteraan masyarakat.
Ia percaya bahwa untuk mencapai kemajuan sebuah kota, kebutuhan dasar masyarakat harus dipenuhi dengan baik. Berikut adalah sembilan program yang akan dilanjutkan dan diperkuat oleh paslon Indira-Ilham:
- Berobat Gratis
Layanan kesehatan menjadi prioritas utama dalam agenda politik Ilham. Program berobat gratis akan terus diimplementasikan, sehingga seluruh masyarakat, tanpa memandang status ekonomi, dapat mengakses pelayanan kesehatan secara gratis di fasilitas kesehatan pemerintah. Dalam hal ini, puskesmas dan rumah sakit daerah akan menjadi garda terdepan pelayanan kesehatan masyarakat.
“Berobat gratis adalah hak setiap warga, dan kami akan memastikan bahwa layanan kesehatan yang berkualitas dapat diakses oleh semua orang tanpa terkecuali,” tegas pemuda jebolan Universitas Indonesia ini, Senin (21/10/2024).