“Harapan kita sama dengan amanat seragam Menpora yakni kita harus lakukan percepatan layanan kepemudaan itu yang pertama, kemudian percepatan pemberdayaan pemuda, dan memberikan kesempatan bagi pemuda untuk berkiprah dalam proses pembangunan,”terangnya.
Lebih lanjut Andi Jefri juga menyampaikan pemuda Sinjai harus lebih kreatif dan inovatif untuk membuka lapangan pekerjaan bagi dirinya sendiri, di tengah pesatnya persaingan dunia kerja. Harapan itu disampaikan agar tujuan pemerintah untuk mencarikan solusi terkait lapangan kerja selaras dengan kualitas pemuda.
“Pemuda Sinjai harus mulai memikirkan tentang lapangan pekerjaan untuk dirinya sendiri. Kami punya solusi terkait lapangan kerja bagi pemuda, hari ini insyaAllah kami datangkan teman-teman IDB untuk membahas terkait model kerja long Distance, seperti pemuda kita tetap berada di Sinjai namun kerjanya di luar daerah atau bahkan di luar negeri,”tutupnya. (rls)