FAJAR.CO.ID, MAKASSAR — PT Tazkiyah Global Mandiri menjadi satu-satunya perusahaan travel yang mendapatkan FAJAR Award 2024.
Biro perjalanan haji dan umrah itu dinilai punya ketahanan atau bisa survive dalam menghadapi pandemi Covid-19. Saat itu, industri travel benar-benar terpukul. Tetapi, Tazkiyah Tour bertahan.
Tazkiyah Tour bahkan menjadi travel haji-umrah pertama dan satu-satunya di Indonesia yang bersertifikasi ISO. Selain itu, travel pertama dan satu-satunya yang mendapatkan SNI Award dari Badan Standarisasi Nasional Republik Indonesia. Kemudian, travel pertama dan satu-satunya yang meraih Raksa Nugraha Award dari Badan Perlindungan Konsumen Nasional Republik Indonesia.
Trofi FAJAR Award 2024 diserahkan Komisaris Utama PT Fajar Indonesia Corporindo, Zulkifili Gani Ottoh kepada Presiden PT Tazkiyah Global Mandiri, Ahmad Yani Fachruddin, pada malam resepsi HUT ke-43 FAJAR di Claro Hotel, Makassar, Kamis malam, 8 November 2024.
Ahmad Yani juga dinobatkan sebagai sosok inspiratif di bidang bisnis, bersama Ketua Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI), Anggiat Sinaga dan pengusaha Arief R Pabbentengi.
Sosok inspiratif lainnya diraih tiga politikus; Muhammad Ramdhan Pomanto (wali kota Makassar), Chaidir Syam (bupati nonaktif Maros), dan Fatmawati Rusdi (Nasdem).
Ahmad Yani Fachruddin menuturkan, perjuangan bertahan di tengah pandemi Covid-19 sebenarnya tidaklah mudah. Selama hampir tiga tahun tidak ada pemberangkatan jemaah haji maupun umrah. Namun, dia memutuskan bertahan, dengan berbagai risiko dan kerugian.