Yayasan BaKTI Gelar Penguatan ULD Bidang Pendidikan di Maros

  • Bagikan

FAJAR.CO.DI, MAROS -- Program INKLUSI Yayasan BaKTI menggelar Penguatan Kapasitas ULD Bidang Pendidikan dan Sekolah Inklusi, Selasa, 12 November di WarkopnAl Fayyadh.

Ini digelar sebagai salah satu upaya mendukung kebijakan, perencanaan, dan pengembangan pendidikan inklusif.

Termasuk dukungan pengembangan ULD Bidang Pendidikan dan Sekolah Inklusi.

Upaya ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan yang sehat dan cerdas, di mana seluruh masyarakat, termasuk kelompok disabilitas, dapat berpartisipasi aktif dalam pembangunan.

Kegiatan ini dihadiri langsung oleh Sekda Maros, Andi Davied Syamsuddin, perwakilan dari Dinas Pendidikan, pengawas SD, SMP, KDD dan para penilik.

Sekda Maros, Andi Davied Syamsuddin mengatakan pemerintah daerah telah mendukung penuh program Inklusi. Bahkan sejauh ini kata dia, tidak ada lagi sekolah yang menolak anak didik dengan latar belakang disabilitas.

"Saya rasa, sekarang sudah tidak lagi ditemukan sekolah yang menolak siswa yang disabilitas. Semuanya diterima di sekolah. Dengan begini, ini menunjukkan, pendidik kita sudah memahami bentuk penyetaraan pendidikan bagi warga masyarakat," jelasnya.

Hanya saja kata dia, belum ada tenaga pendidik yang khusus menangani disabilitas di sekolah negeri.

Pihaknya pun akan berupaya meningkatkan tenaga pendidik yang khusus menangani disabilitas. Serta akan mencari solusi untk mencari metode yang ramah disabilitas.

"Selama ini mereka hanya ditempatkan di SLB. Ini tentu akan menjadi PR bagi instansi terkait untuk memberikan pelatihan-pelatihan khusus untuk guru yang menangani langsung siswa disabilitas di sekolah. Karena selama ini tenaga pendidik yang menangani anak yang normal sama dengan yang menangani anak disabilitas. Inilah yang kita harapkan agar kedepannya ada upaya peningkatan kompetensi dan kapabilitas untuk mengahadapi peserta didik yang disabilitas," ungkap mantan Kadis Kominfo ini.

  • Bagikan

Exit mobile version