Program 3 Juta Rumah, Rachita Group Siap Launching Tiga Perumahan di Awal Tahun 2025

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAROS - PT Rachita, yang dikenal dengan nama Rachita Group, akan memulai tahun 2025 dengan meluncurkan tiga proyek perumahan baru di tiga lokasi berbeda. Ketiga perumahan tersebut berlokasi di Kabupaten Maros namun tersebar di kecamatan yang berbeda, menawarkan pilihan hunian berkualitas untuk masyarakat Makassar, Maros, dan sekitarnya.

Proyek-proyek baru ini meliputi:

  • Rachita Hill, yang berlokasi di Jl. Poros Pattontongan, Kecamatan Mandai.
  • Rachita Estate 5, yang terletak di Jl. Inspeksi PAM, Kelurahan Diccekang, Moncongloe Bulu.
  • Rachita Estate 6, yang berada tidak jauh dari Rachita Estate 5, memberikan pilihan lokasi strategis dengan akses mudah.

Ketiga perumahan ini akan mengusung desain fasad terbaru dengan konsep modern minimalis, memberikan kesan elegan dan nyaman bagi penghuninya.

Maghfirah, selaku Sales Koordinator Area Rachita Group menerangkan bahwa harga yang ditawarkan sangat terjangkau, mulai dari Rp 173 juta saja.

“Dengan harga yang masih sama di tahun 2024 di angka 173 juta, kami rasa tiga lokasi perumahan Rachita Group ini akan menjadi pilihan tepat bagi masyarakat yang memiliki hunian untuk keluarga tercinta dan bagi yang ingin berinvestasi” ungkap Maghfirah.

Sebelum launching di awal tahun 2025 mendatang, Rachita Group tengah memberikan Promo Spesial Soft Opening pada Desember 2024, dengan DP hanya Rp 1,7 juta dan angsuran mulai Rp 1 jutaan per bulan.

Maghfirah mengungkapkan bahwa Promo ini diharapkan dapat segera dimanfaatkan oleh masyarakat yang ingin memiliki rumah dengan lokasi strategis di wilayah Kabupaten Maros dengan harga yang sangat terjangkau.

Dukungan terhadap Program Pemerintah pada Peluncuran tiga perumahan ini juga mendukung program 3 juta rumah yang dicanangkan oleh pemerintahan Prabowo-Gibran. PT Rachita berkomitmen untuk membantu mewujudkan target pemerintah dalam menyediakan hunian layak bagi masyarakat Indonesia.

  • Bagikan

Exit mobile version