7 Ide Hadiah Valentine yang Berkesan dan Anti Mainstream, Dijamin Pasangan Makin Sayang

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID – Hari Valentine semakin dekat. Meskipun ada yang menganggapnya sebagai hari yang dibuat-buat oleh industri kartu ucapan, kenyataannya, banyak orang tetap ingin memberikan sesuatu yang istimewa untuk pasangannya pada tanggal 14 Februari.

Memberikan hadiah di Hari Valentine bukan hanya sekadar mengikuti tren, tetapi juga menjadi cara untuk menunjukkan perhatian dan kasih sayang kepada orang yang kita cintai.

Namun, hadiah Valentine tidak harus selalu berupa bunga. Meskipun bunga mawar merah klasik tetap menjadi simbol romantis, ada banyak pilihan hadiah lain yang lebih kreatif, bermakna, dan bahkan lebih tahan lama.

Dikutip dari lifehacker pada Senin (10/2), berikut inspiirasi kado valentine yang unik dan berkesan meski anti-mainstream:

  1. Hadiah yang mengabadikan kenangan

Momen-momen indah yang anda jalani bersama pasangan adalah harta berharga yang patut dikenang.

Alih-alih memberikan bunga yang hanya bertahan beberapa hari, Anda bisa memilih hadiah yang lebih abadi, seperti:

Bingkai foto dengan momen spesial: Cetak foto kenangan terbaik Anda berdua dan tempatkan dalam bingkai cantik sebagai simbol keabadian cinta Anda.

Jurnal atau album kenangan: Buku jurnal berisi catatan perjalanan cinta Anda bisa menjadi hadiah yang sangat personal dan bermakna.

Montase video romantis: Kumpulkan foto dan video kenangan, lalu buat montase video yang dilengkapi dengan lagu favorit kalian berdua.

Hadiah ini bukan hanya personal, tetapi juga akan selalu mengingatkan pasangan pada momen-momen bahagia bersama anda.

  1. Paket perawatan diri untuk memanjakan pasangan

Hadiah terbaik adalah yang menunjukkan bahwa anda peduli dengan kenyamanan dan kebahagiaan pasangan.

  • Bagikan