Gubernur Sulsel, Andi Sudirman Sulaiman dalam sambutannya menyampaikan bahwa kegiatan ini diselenggarakan sebagai bentuk sinergi antar seluruh instansi di Sulawesi Selatan.
"OJK sekiranya dapat berkolaborasi dalam pembangunan daerah. Sinergi dengan
Kabupaten/kota di Sulsel sangat diharapkan dan berjalan dengan baik. Untuk itu, perkuat komunikasi karena hal ini adalah awal dari suksesnya sebuah pembangunan di daerah," ungkap Gubernur Sulsel ini.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Perwakilan Forkopimda Se-Sulsel, Bupati dan Walikota se-Sulsel serta Perwakilan Instansi Vertikal.(*)