Menhan Sjafrie Tegaskan Komitmen Pembentukan Prajurit Berkualitas

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MANADO - Menteri Pertahanan RI Sjafrie Sjamsoeddin melakukan kunjungan kerja ke Manado, Sulawesi Utara dalam rangka meninjau Resimen Induk Kodam (Rindam) XIII/Merdeka, Rabu (19/3/2025).

Setibanya di Rindam XIII/Merdeka, Menhan Sjafrie berkesempatan menyapa jajar kehormatan.

Selanjutnya dalam rangkaian agenda tersebut, Menhan menerima paparan dari Danrindam XIII/Merdeka Kolonel Inf. Achmad Marzuki.

Menhan Sjafrie juga memberikan arahan kepada prajurit, mengadakan sesi tanya jawab, serta meninjau fasilitas pendidikan militer, termasuk barak dan ruang makan Sekolah Calon Tamtama (Secata) Rindam XIII/Merdeka.

Dalam kesempatan ini, Menhan menekankan terkait kualitas tenaga pendidik dan menegaskan komitmen terhadap standar pendidikan yang tinggi dalam pembentukan prajurit berkualitas, dengan pengajar yang benar-benar mampu mentransfer pengetahuan dan keterampilan secara efektif.

Sebelumnya saat tiba di Manado, Menhan Sjafrie disambut Pangdam XIII/Merdeka Mayjen TNI Suhardi, Gubernur Sulawesi Utara Mayjen TNI (Purn) Yulius Selvanus Komaling, Danlanud Sam Ratulangi Marsma TNI Antariksa Anondo, dan Danlantamal VIII/Manado Laksma TNI May Frangky. Turut hadir dalam kunjungan Menhan ke (Rindam) XIII/Merdeka yaitu Wakasad. (Pram/fajar)

  • Bagikan

Exit mobile version