Polisi Kantongi Identitas Pelaku yang Lontarkan Anak Panah ke Warga di Makassar

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR - Identitas pelaku yang melontarkan anak panah ke arah warga di Jalan Satando III, Kota Makassar. Tak lama lagi, pelaku akan mendekam di jeruji besi Polsek Wajo.

Panit ll Reskrim Polsek Wajo Iptu Bahar Makka, mengatakan, pihaknya saat ini masih mengejar pelaku yang kini telah masuk ke tahap lidik.

"Sementra dilidik keberadaannya. Insha Allah kalau sudah ada, nanti saya kabari. Pelaku sudah kantongi identitasnya," jelasnya, saat dikonfirmasi Fajar.co.id, Senin (19/4/2021).

Sebelumnya diberitakan, seorang pemuda di Jalan Satando 3, Kota Makassar terkena anak panah di bagian punggung, Sabtu malam (17/4/2021) kemarin.

"Anak panahnya sudah dicabut di rumah sakit. Sekarang sudah dicabut anak panahnya dari punggung korban," kata Kanit Reskrim Polsek Wajo, AKP Usman Tobo, Minggu (18/4/2021) lalu.

Pihaknya kini telah menerima laporan dari korban agar polisi bisa segera melakukan penyelidikan dan pengejaran terhadap pelaku.

Informasi yang beredar, korban saat itu sedang berada di sekitaran Jalan Satando 3 pada malam hari. Tiba-tiba, datang pelaku yang mengendarai sepeda motor, melontarkan anak panah ke arah korban.

Warga sekitar tak mampu lagi mengejar pelaku. Akhirnya korban dibawa ke rumah sakit terdekat untuk dicabut benda tajam tersebut. Saat ini pihaknya masih melakukan penyelidikan.

"Jadi setelah pelaku melepaskan anak panahnya ke arah korban, dia langsung kabur," tambah AKP Usman, via pesan singkat.

Belum diketahui penyebab dan motif pasti aksi penganiayaan dengan cara melontarkan anak panah itu, terjadi pada bulan suci ramadan ini. (Ishak/fajar)

  • Bagikan