FAJAR.CO.ID, GOWA -- Penyebaran kasus Covid-19 di Kabupaten Gowa kian melonjak. Jumlah positif kini sudah tembus 602 kasus.
Namun itu tak menghalangi perjalanan dinas Menteri Dalam Negeri (Mendagri), Tito Karnavian ke kabupaten berjuluk Butta Bersejarah ini.
Rabu, (8/7/2020), mantan Kapolri itu menginjakkan kakinya di Kabupaten Gowa setelah bertemu dengan Gubernur Sulsel, Nurdin Abdullah sejak pagi hingga siang hari tadi.
Tito mengapresiasi langkah Bupati Gowa, Adnan Purichta Ichsan dalam gerakannya memproduksi satu juta masker untuk memerangi pandemi Covid-19 yang kasusnya kian bertambah setiap hari.
"Kita tahu, cluster Makassar, Gowa, dan Maros cukup tinggi. Sehingga gerakan ini kita harapkan masyarakat memakai masker. Kalau itu dipakai, karena adanya masker ini maka virus ini akan terblock (tidak menyebar)," kata Tito yang mengenakan batik cokelat.
Gerakan satu juta masker ini adalah inisitaif dari Pemerintah Pusat, melalui Mendagri. Meski bukan bidangnya, Tito merasa itu menjadi tugasnya untuk memerangi virus tersebut.
Di atas panggung, tepatnya di Gedung De' Bollo, Sungguminasa, pria berusia 55 tahun itu sangat mengharapkan bisa menekan pertumbuhan kasus Covid-19 di wilayah yang dipimpin oleh Adnan-Kio.
Usai memberikan sambutan di Gedung De' Bollo, Sungguminasa, Tito pun meninggalkan Gowa sekitar pukul 17.50 Wita menggunakan mobil hitam yang ia kendarai, dengan nomor polisi RI 21.
Terpisah, Adnan Purichta Ichsan menyampaikan terima kasihnya kepada Mendagri yang telah menjadikan Gowa sebagai lokasi launching Gerakan Sejuta Masker.