FAJAR.CO.ID, MASAMBA---Anggota DPRD Sulsel, Husmaruddin sangat prihatin terhadap banjir bandang yang melanda, Masamba, Baebunta, dan Sabbang, Kabupaten Luwu Utara Selasa dini hari (24/7/2020).
Banjir lumpur ini sangat parah. Banyak warga yang menjadi korban jiwa.
''Saya sangat prihatin melihat kondisi Luwu Utara yanh dilanda banjir lumpur, ''kata Husmaruddin kepada FAJAR.
Banyak keluarga yang sudah dihubungi tapi tidak bisa tembus. Tidak ada signal di Masamba. Lampu listrik juga padam.
Seluruh anggotanya sudah dikerahkan ke Masamba untuk membawakan bantuan. Namun, masih tertahan di Baebunta.
Lumpur setinggi satu meter masih menggenangi jalan nasional. Namun, alat berat masih bekerja menyingkirkan lumpur tersebut.
DPRD Sulsel berencana memanggil Dinas PUPR dan Balai Besar Wilayah Sungai Pompengan Jenneberang membahas masalah sungai di Tana Luwu yang setiap hujan selalu membawa petaka bagi masyarakat.
Informasi masyarakat dari Luwu Utara, ada mayat yang ditemukan warga Laba, Masamba. Mayat pria bersarung warna biru bercorak garis-garis putih itu ditemukan terbawa. (shd/fajar)