"IB plus ini sangat bagus, ada suransi sapi yang juga gratis, kami jadi senang beternak, kami bisa sekolahkan anak, bisa membeli kendaraan, membangun rumah, dan petugas inseminator sangat berjasa bagi kami dalam budi daya sapi," beber Basri.
Selama dua tahun berjalan, program IB plus yang diusung Bupati ASA didukung puluhan petugas inseminator yang ditempatkan di delapan kecamatan di Sinjai. Seperti Kamiluddin, seorang inseminator yang melayani para peternak yang tersebar di sejumlah desa di Kecamatan Sinjai Selatan.
Dalam menjalankan tugas sebagai inseminator, Kamiluddin tidak pernah memungut biaya dari peternak. Pasalnya, kata Kamiluddin, biaya pelayanan IB sudah ditanggung oleh pemerintah -termasuk insentif para petugas IB.
"Kalau kami dibutuhkan oleh peternak kami langsung turun, kami tidak pungut biaya karena memang gratis, insentif kami juga sudah ada dari pemerintah," ujarnya. (sir)