"Di suasana donor ini kita di support beberapa mitra kami. Seperti Alfamidi mempersiapkan voucher belanja, Suzuki ada doorprize, Pegadaian juga menyiapkan doorprize," jelasnya.
"Doorprize-nya itu bagi yang pendonor rutin atau sudah lima kali keatas, ada sepeda motor. Untuk pendonor pemula, handphone, ada sepeda lipat, smartwatch. Jadi lumayanlah untuk motivasi membantu sesama. Dan diundi satu Minggu setelah lebaran," tambah Udri.
Ia pun mengimbau kepada masyarakat agar bisa melakukan donor darah. Di masa pandemi ini, ia mengingatkan mereka untuk menjaga kesehatan sebelum hendak mendonor darah.
"Kalau yang tidak pernah kena Covid-19, bisa silahkan. Kalaupun yang sudah terpapar harus tiga bulan setelah terkonfirmasi virus ini. Terus yang sudah vaksin harus setelah disuntik dua kali," tukas Udri. (Zaki/fajar)