FAJAR.CO.ID, PAREPARE– Pemerintah Kota Parepare melalui Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Parepare membekali para pegawai menjelang memasuki batas usia pensiun. Hal itu dilakukan bekerja sama PT Bank Mandiri Taspen di Hotel Bukit Kenari Parepare, Selasa, (29/6/2021).
Pembekali bertajuk sosialisasi ketaspenan dan layanan perbankan ini diperuntukkan bagi 76 orang ASN yang akan memasuki usia pensiun Juli 2021.
Kepala BKPSDM Parepare, Gustam Kasim mengatakan, kerja sama ini dilakukan untuk memberikan pelayanan terbaik bagi ASN yang akan memasuki masa pensiun.
“Kami kerja sama dengan PT Mandiri Taspen atau biasa disebut Mantap karena kami mau bahwa semua ASN yang akan memasuki usia pensiun ke Taspen, agar mendapat pelayanan yang terbaik. Kita dengarkan tadi bersama ada keunggulan yang dilakukan oleh PT Mantap. Kami juga menyampaikan kepada ASN yang masuk usia pensiun supaya tidak menggunakan orang ketiga karena ini berdampak nantinya terhadap pelayanan,”ujar Gustam Kasim.
Gustam menyebutkan, sebanyak 135 ASN yang akan memasuki pensiun pada tahun ini, namun yang hadir sebanyak 76 orang yang masa pensiunnya pada Juli mendatang.
“Kita upayakan, bahwa seluruh ASN yang akan pensiun berjumlah 76 orang ini kita arahkan ke Mandiri Taspen. Karena ada banyak layanan-layanan atau program yang dapat mensejahterakan para pensiun,”tandasnya.
Sementara Kepala Cabang Bank Mandiri Taspen Makassar, David Pardomuan Nababan, menjelaskan, sesuai dengan komitmen sebagai anak perusahaan Taspen, dituntut untuk memberikan layanan terbaik bagi pensiunan, yaitu pensiunan itu akan menjadi layanan prioritas Mandiri Taspen.