FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Kongres Advokat Indonesia (KAI) Sulawesi Selatan berkomitmen kedepankan profesionalisme advokat.
Ketua Umum DPD KAI Sulsel yang baru terpilih, Syamsuddin Nur, mengatakan perlunya profesionalisme seorang advokat.
"Dituntut advokat melakukan profesional. Advokat adalah profesi terhormat, oleh karena itu harus menanamkan kepercayaan diri menjaga martabat advokat. Harus beretika baik. Tidak melakukan pelanggarannya," katanya, Senin, (5/7/2021).
Menurutnya, hal itu bisa diupayakan melalui program-program seperti seminar yang mampu menciptakan profesionalisme advokat.
"Program seminar nasional bagaimana beretika tentang kode etik advokat," imbuhnya.
Ketua I (Ketua Harian) DPD KAI Sulsel, Andi Guntur Sose, berharap semua Advokat yang tergabung bisa mengikuti kegiatan.
"Semoga Advokat bisa menjalankan profesinya sesuai dengan kode etik," jelas Andi Guntur.
Ia juga menekankan pentingnya solidaritas di dalam tubuh KAI sebagai langkah awal dalam menciptakan Advokat yang profesional.
Sekadar diketahui, Musda II untuk kepengurusan DPD KAI Sulsel periode 2021-2026, diselenggarakan di Aula lantai 3 Hotel Celebes Malino, Kabupaten Gowa, Sabtu, (3/7/2021) lalu. (selfi/fajar)