Terpisah, Ketua Satgas Covid 19 IDI Makassar, Muhammad Sakti, SpOT (K) menyampaikan guna mengantisipasi korban akibat lonjakan kasus Covid-19, maka Ikatan Dokter Indonesia (IDI) cabang Makassar berinisiatif untuk membantu program pemerintah percepatan pencapaian target vaksinasi khususnya untuk masyarakat kota Makassar, dengan meminta Vaksin secara langsung ke Menteri Kesehatan RI.
“Alhamdulillah permintaan kami dipenuhi dengan diberikan 10.000 vaksin. Setelah berdiskusi dengan teman-teman IDI Makassar dan arahan ketua IDI makassar Dr. dr. Siswanto Wahab SpKK & guru kami Prof. Dr. dr. Idrus Paturusi SpOT, maka kami bersama Dinas kesehatan Makassar menggandeng Yayasan Hadji Kalla untuk menyelenggarakan secara serentak,” ungkap Sakti.
Sakti menjelaskan kegiatan ini juga mendapat dukungan dari teman-teman Rumah Sakit Unhas, dan Bhayangkara, KAHMI Makassar, Gojek, Grab, dan tim Recover Makassar. Harapannya, vaksin massal ini bisa membantu pemerintah mencapai target vaksin 100 persen untuk warga Indonesia.
Sehingga semua bisa terlindungi dari dampak buruk pandemi Covid-19. Dan bisa seperti beberapa negara yang kasus kematian Covid-19 menurun drastis karena keberhasilan program vaksinasinya.
“Oleh karena itu IDI Makassar mengajak seluruh masyarakat kota Makassar untuk berpartisipasi dalam program 10.000 vaksin,” jelasnya.
Direktur Eksekutif Yayasan Hadji Kalla, Mohammad Zuhair menjelaskan program 10.000 vaksinasi ini merupakan bentuk kepedulian Kalla kepada masyarakat. Sebagai sebuah perusahaan, Kalla memiliki tanggung jawab sosial kepada masyarakat.