FAJAR.CO.ID, JENEPONTO-- Bergerak cepat tangani pandemi Covid-19, Satuan tugas (Satgas) covid-19 lakukan sosialisasi vaksinasi di Aula Kantor Camat Tamalatea, Rabu (28/7/2021).
Berdasar intruksi Bupati Jeneponto H. Iksan Iskandar senin. (26/7/2021) tentang percepatan pembentukan herd immunity/kekebalan kelompok melalui proses vaksinasi massif disebelas kecamatan.
Hari ini, Rabu. (28/7/2021) Kapolres jeneponto AKBP Yudha Kesit Wijayanto yang juga selaku Ketua Harian satgas covid-19 bersama dandim 1425 Jeneponto Letkol. Inf. Gustiawan Ferdianto dan sekda DR.dr. H.M.Syafruddin Nurdin, M.Kes berkunjung ke kecamatan tamalatea guna melaksanakan sosialisasi percepatan vaksinasi.
Dihadiri 40 orang peserta yang terdiri dari Lurah, kepala desa, kepala puskesmas dan tokoh masyarakat sekecamatan Tamalatea.
Sosialisasi dilakukan dengan mematuhi protokol kesehatan dan melihat daya tampung aula kantor camat Tamalatea.
Bertindak sebagai moderator, camat Tamalatea Hairuddin Limpo menyebut tingkat vaksinasi diwilayahnya tergolong masih rendah, ia menjelaskan dari jumlah penduduk 41.000 jiwa sekitar 3.000 yang telah melakukan vaksin, artinya Tamalatea termasuk kecamatan yang masih jauh dari target untuk membentuk kekebalan kelompok/herd Immunity yakni dikisaran 31.000 jiwa.
Dari capaian vaksinasi yang masih rendah tersebut Camat Tamalatea berharap agar kegiatan sosialisasi yang dilakukan kemudian mampu mengkonstruk kesadaran pejabat desa/kelurahan/tenaga kesehatan untuk terlibat aktif dan menjadi vioner dalam menkomunikasikan kepada masyarakat tentang pentingnya membentuk kekebalan kelompok/herd immunity melalui vaksin.