"Semua jenis vaksin Covid-19 sama baiknya. Tujuan utamanya kan agar membentuk antibodi kita terhadap serangan virus. Dan itu bisa mengurangi dampak buruk dari infeksi virus karena sistem tubuh sudah mengenali virus itu," jelasnya kepada FAJAR.
Terpenting saat ini, lanjut dia bagaiamana masyarakat lebih meningkatkan pertahanan diri. Lantaran masyarakat diminta untuk lebih baik mencegah dari pada mengobati.
"Makanya vaksin yang ada saat ini harus kita maksimalkan. Jangan menunggu sesuatu yang belum pasti," harapnya.
Dikonfirmasi terpisah, Ketua Perhimpunan Ahli Epidemiologi Covid-19 Sulsel Prof Ridwan Amiruddin menyakini vaksin Sinovac sangat efektif. Apalagi diberikan dengan dosis lengkap.
Prof Ridwan menilai vaksin dua kali (ganda) sangat baik dalam meningkatkan imunitas tubuh hingga 6-8 bulan kedepan.
"Vaksin Sinovac akar pembentuknya sama dengan virus varian Delta. Struktur genetika nya itu sama. Sehingga ini cukup ampuh dalam mengontrol dan memberikan perlindungan terhadap varian baru," pungkas belum lama ini. (rul)