FAJAR.CO.ID, MAKASSAR - Anggota DPRD Makassar Sahruddin Said menggelar reses di Jalan Kandea III, Kelurahan Bunga Eja Beru, Kecamatan Tallo, Senin (1/11/2021).
Ada beberapa keluhan warga ke Politisi PAN ini. Diantaranya yang paling mengemuka adalah pengadaan program bedah rumah dan perbaikan drainase.
Salah seorang warga Kelurahan Bunga Eja mengeluhkan soal bedah rumah serta perbaikan drainase.
"Kalau soal bantuan Alhamdulillah sudah 85 persen yang tersalurkan. Cuma masih banyak warga yang butuh perbaikan rumah," katanya.
Ada beberapa rumah yang memerlukan program bedah rumah yang terletak di RT 1, 2, dan 3.
Tak hanya itu warga juga meminta agar drainasenya segera diperbaiki mengingat saat ini sudah memasuki musim penghujan.
"Drainase kita butuh perbaikan karena curah hujan saat ini mulai tinggi. Karena di wilayah ini (Bunga Eja Beru) jadi tempat penampungan air," jelasnya.
Tak hanya itu, warga juga berharap adanya bantuan untuk pembangunan masjid di Kelurahan Bunga Eja Beru serta peningkatan SDM.
Menanggapi keluhan warga, Politisi PAN itu mengatakan, Reses ini merupakan temu konstituen untuk mengecek kondisi masyarakat dan curhatan masyarakat.
"Ini memang waktunya kita curhat, sehingga bisa disampaikan ke pemerintah agar bisa direalisasi dan dibuatkan program dari Pemkot Makassar," jelasnya.
"Silaturahmi itu penting. Karena saya tidak akan menjadi anggota dewan kalau bukan dari dukungan langsung dari ibu/bapak," katanya.
Sekretaris Komisi D itu mengatakan, soal keluhan mengenai program bedah rumah itu merupakan program Dinas Perumahan.