3. Makanan cepat saji
Mengkonsumsi makanan cepat saji dapat memicu timbulnya jerawat. Makanan cepat saji seperti ayam goreng, sosis, Kentang goreng dan burger memiliki kandungan lemak yang tinggi dan belum tentu makanan cepat saji ini terjamin kesehatannya. Riset dari Journal of the European Academy of Dermatology mengatakan bahwa orang yang rutin mengonsumsi makanan cepat saji memiliki 24% risiko lebih besar terkena jerawat dibandingkan dengan orang yang mengkonsumsi makanan sehat dan bergizi
4. Makanan tinggi Omega 6
Makanan dengan kandungan asam lemak dan omega-6 yang tinggi perlu anda hindari. Karena, tidak seimbangnya asam lemak omega-6 dengan omega-3 dapat memicu peradangan pada tubuh sehingga memunculkan jerawat di kulit. Adapun beberapa makanan tinggi lemak dan omega-6 yang perlu kamu perhatikan antara lain minyak jagung, minyak kedelai, mayonais, mentega, dan lainnya.
5. Makanan tinggi gula dan karbohidrat.
Makanan dengan kandungan gula tinggi dan karbohidrat olahan dapat memicu munculnya jerawat. makanan tinggi gula dan karbohidrat olahan seperti nasi putih, pasta, mie instan atau minuman bersoda dapat memicu peradangan pada tubuh dan memproduksi minyak berlebih yang akhirnya memicu tumbuhnya jerawat pada kulit wajah dan tubuh. Jadi, sebaiknya anda mengkonsumsi makana seperti ini secukupnya saja tidak berlebihan.