Sementara itu, Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah Kota Makassar, Nurdin Massi mengapresiasi kegiatan ini. Menurut dia, khitanan massal, donor darah dan pemeriksaan kesehatan gratis yang diselenggarakan Pemuda Muhammadiyah Kota Makassar ini senafas dengan spirit Al-Maun yang selalu ditekankan pendiri Muhammadiyah, KH Ahmad Dahlan.
"Kepedulian kepada kaum yang lemah merupakan laku utama yang dilakukan Ahmad Dahlan ketika mengajar surah Al-Maun kepada murid-muridnya. Dan apa yang dilakukan Pemuda Muhammadiyah hari sejalan dengan hal itu," tuturnya. (rls)