FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Dewan Pengurus Komisariat (DPK) Ikatan Keluarga Alumni Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (FMIPA) Universitas Negeri Makassar (UNM) resmi dikukuhkan hari ini, Selasa, 8 Januari 2022.
Pelantikan tersebut merupakan tindaklanjut dari pembentukan awal DPK IKA FMIPA awal Januari lalu.
Hal itu tertuang dalam Surat Keputusan (SK) Dewan Pengurus Pusat (DPP) IKA UNM tentang penetapan Dewan Pengurus Komisariat (DPK) IKA dalam lingkungan UNM periode 2022-2027.
Pelantikan tersebut dilaksanakan di Ruang Teater Menara Pinisi UNM Lantai 3 secara serentak bersamaan dengan pengurus DPK IKA Fakultas lainnya.
Para pegurus DPK IKA Fakultas tersebut kemudian dikukuhkan secara langsung oleh Ketua Umum IKA UNM Dr. (H.C) Drs. H.A.M. Nurdin Halid yang turut hadir pada acara tersebut.
Dalam sambutannya, Nurdih Halid berterima kasih dan bangga atas terlakasananya pelantikan ini. Menurutnya, organisasi adalah bagian yang tidak terpisahkan dengan perjuangan pengurus pusat IKA UNM.
“Kehadiran pengurus DPK IKA UNM akan memberikan energi baru dalam roda organisasi IKA,"sebutnya.
Adapaun ketua DPK IKA FMIPA UNM yang terpilih adalah Wakil Dekan 3 FMIPA UNM Drs. Syukri Nyompa, S.H., M.Si., Ph.D.
Ketua DPK IKA FMIPA UNM tersebut sebelumnya terpilih melalui musyawarah alumni tingkat fakultas yang diselenggarakan pada peringatan Dies Natalis ke 58 FMIPA UNM, 5 Januari 2022.
Syukri mengatakan, kehadiran DPK IKA FMIPA UNM akan menjadi wadah pemersatu bagi para alumni baik dalam pengembangan kampus maupun alumni tersebut sendiri.