Taufan Pawe Wakafkan Gajinya untuk Pembangunan Pesantren Tahfidzul Quran di Parepare

  • Bagikan
Taufan Pawe bersama Istri

"Saya dan keluarga juga ikut mewakafkan sejumlah dana. Selanjutnya gaji dan tunjangan saya sebagai wali kota saya wakafkan untuk pembangunan pesantren ini. Kita juga nanti melihat pada anggaran perubahan kalau memungkinkan kita beri bantuan dari pemerintah," kata Taufan Pawe.

Sementara Ketua Yayasan Nahdatul Qurra Wattadrib Parepare, Muh Amin Iskandar mengatakan, pihaknya mengaku bersyukur atas perhatian dan bantuan yang diberikan Wali Kota Parepare. Dirinya mengakui, respon Taufan Pawe sebagai wali Kota Parepare selalu positif jika menyangkut tentang keumatan.

"Semoga Allah SWT selalu memberikan kesehatan dan menjaga bapak Taufan Pawe. Semoga pesantren ini akan menjadi sarana fasiltas bagi anak-anak kita untuk lebih berprestasi lagi dan mengharumkan nama Kota Parepare," pungkasnya. (*/fnn)

  • Bagikan