Hadiri Pelantikan Pengurus Daerah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia, Ini Pesan Bupati Jeneponto

  • Bagikan

Fajar.co.id, Jeneponto -Bupati Drs. H. Iksan Iskandar. M.Si, Wakil Bupati H. Paris Yasir SE. MM, dan Sekretaris daerah Muh. Arifin Mur bersama-sama hadiri pelantikan pengurus daerah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) ahad. (22/05/2022)

Diketahui Dr.H. M. Syafruddin Nurdin sebelumnya terpilih secara aklamasi sebagai ketua pengurus daerah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) kabupaten jeneponto.

Pelantikan dan pengambilan sumpah berjalan khidmat dipimpin langsung oleh ketua IPHI sulawesi selatan Andi Ina Kartika Sari, S.H., M.Si.

Kepengurusan Dr.H. M. Syafruddin Nurdin akan berlangsung selama 5(lima) tahun yakni dari 2022 sampai 2027.

Ketua pengurus daerah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) kabupaten jeneponto Dr. syafriddin Nurdin dalam sambutan menyampaikan penghargaan atas dukungan pimpinan daerah kabupaten jeneponto.

Selain itu ia juga membeberkan kebahagiaannya karena pelantikannya dihadiri langsung oleh ketua pengurus wilayah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) sulawesi selatan Andi Ina Kartika Sari, S.H., M.Si

Sementara itu Ketua pengurus wilayah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (IPHI) sulawesi selatan Andi Ina Kartika Sari, S.H., M.Si berterima kasih atas atensi yang diberikan bupati jeneponto kepada IPHI.

Ketua DPRD Provinsi Sulawesi Selatan periode 2019-2024 itu juga menambahkan bahwa apa yang telah dilakukan Dr. Syafruddin Nurdin bersama pengurus IPHI yang lain adalah hal yang positif terhadap kemajuan umat islam dijeneponto terutama dengan prinsip haji mabrur sepanjang hayat.

  • Bagikan