Untuk itu, dalam periodesasinya nanti, Devo bersama pengurus PBSI Sulsel memassifkan dan mengaktifkan kejuaraan-kejuaraan bulu tangkis di daerah.
Hal itu demi mencari bibit-bibit atlet yang berbakat dan berprestasi untuk kemudian dibina agar mampu bersaing di level nasional.
Devo menjelaskan dalam prosesi pelantikan, pihaknya juga sekaligus melaunching Kejuaraan Badminton Piala Gubernur Sulsel.
"Kita langsung menggelar Piala Gubernur Sulsel untuk kemudian lanjut menuju Piala Presiden," urainya.
Sekedar diketahui, mereka yang masuk dalam deretan kepengurus baru PBSI Sulsel membantu menjalankan roda organisasi kepemimpinan Devo, antara lain Sekretaris Umum Atmam Amir, Bendahara Umum A. Defiana Syaifuddin.
Termasuk juga ada nama Natsir Maudu, Nasrul Rewa, dan Haji Tancung serta beberapa kalangan akademisi dari UNM. (*)