Kunjungan Kerja di Maros, Pangdam XIV Hasanuddin Beri Bantuan Program Rehab Rumah Tidak Layak Huni

  • Bagikan
IST

FAJAR.CO.ID, MAROS -- Panglima Komando Daerah Militer (Pangdam) XIV Hasanuddin, Mayjen TNI Andi Muhammad menyerahkan langsung bantuan serta tujuh kunci program rehab rumah tidak layak huni (RTLH) secara simbolis kepada warga kurang mampu di Kabupaten Maros, Selasa, 14 Juni.

Penyeraham secara simbolis itu dilakukan disela-sela kunjungan kerjanya di Markas Komando Distrik Militer (Kodim) 1422 Maros, Selasa, 14 Juni.

Pangdam XIV didampingi langsung Ketua Persit Kartika Chandra Khirana bersama rombongan. Saat tiba mereka disambut langsung oleh Dandim 1422/Maros Letkol Inf Budi Rahman dan Bupati Maros Chaidir Syam, Ketua DPRD Maros, A Patarai Amir, Kajari Maros, Suroto serta seluruh prajurit dari Kodim dan Forkopimda setempat.

Mereka disambut dalam tradisi "angaru" dilanjutkan dengan tari paduppa dan pengalungan bunga.

Pangdam XIV Hasanuddin, Mayjen TNI Andi Muhammad mengatakan kunjungannya hari tak lain sebagai bentuk kunjungan kerja.

Dia mengaku hanya ingin melihat secara langsung para prajurit yang bekerja di lapangan.

"Saya hari ini dalam rangka kunjungan kerja sebagai Pangdam XIV Hasanuddin di Kodim 1422 Maros dan saya memang ingin melihat langsung para prajurit saya dalam menjalankan tugasnya," ungkapnya.

Dia juga mengatakan dalam setiap kunjungannya ia selalu meminta agar 3 pilar dan tripika bisa dihadirkan.

"Jadi saya ingin meyakinkan sinergitas antra 3 pilar tripika dan forkopimda dalam pelaksanaan tugas sehari-hari, karena kita tahu mereka itu adalah ujung tombak pemerintahan," ungkapnya.

  • Bagikan