Berkat PT Vale, Penyandang Disabilitas Ini Sukses Bangun Usaha Ternak Ayam

  • Bagikan
Sulaiman bersama perwakilan PT Vale meninjau kandang ayam yang baru saja dibangun. (Dok PT Vale)

FAJAR.CO.ID, LUWU TIMUR-- Sulaiman Roka tampak sibuk memberi makan ayam-ayamnya dari atas kursi roda. Keterbatasan tak jadi penghalang bagi pria berumur 37 tahun itu untuk membantu perekonomian keluarga.

Bermodal lahan kosong di belakang rumahnya di Desa Matompi, Kecamatan Towuti Kabupaten Luwu Timur. Sulaiman mulai merintis usaha ternak ayam kampung.

Kandang itu telah dibangun sejak tahun 2018. Perjuangan untuk merintis usaha ternak ayam itu tak mudah bagi Sulaiman. Selain keterbatasan fisik, wabah flu burung sempat membuat usahanya itu mengalami jatuh bangun.

"Saya memang hobi pelihara ayam, dulu cuma kandang kecil yang saya buat. Sempat terkendala, karena terserang flu burung," tutur Sulaiman, Selasa (5/07/2022),

Kini bersama kelompok Woliku, usaha ternak ayam organiknya itu terus mengalami perkembangan. Salah satunya berkat pendampingan dari PT Vale Indonesia Tbk ( PT Vale), melalui Program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM).

PT Vale hadir memberi dampak nyata dengan membantu pembangunan kandang ayam barudan menyalurkan 500 anakan ayam kampung organik untuk kelompok peternakan 'Woliku' di Desa Matompi, Kecamatan Towuti Kabupaten Luwu Timur, Selasa (5/07/2022).

Peresmian kandang ayam yang dibangun sejak Maret 2022 ini dilakukan secara simbolis dengan pemotongan pita oleh ketua kelompok woliku, Sulaiman didampingi Sekretaris Desa Matompi, Salman serta Direktur Eksternal Relations PT Vale Indonesia Tbk, Endra Kusuma, Senior Koordinator PPM PT Vale Indonesia Tbk Baso Haris dan disaksikan masyarakat setempat.

  • Bagikan

Exit mobile version