Hadiri Acara Ponpes Darul Istiqamah Biroro, Bupati ASA: Sampaikan ke Kami Jika Ada Kebutuhan

  • Bagikan
IST

FAJAR.CO.ID, SINJAI -- Bupati Sinjai, Andi Seto Asapa (ASA) menghadiri acara silaturahmi dan temu alumni Ponpes Darul Istiqamah Biroro yang dirangkaikan dengan Haflatu Al-Takbaruruj dan wisuda tahfiz. Dalam acara tersebut, dia menyampaikan peran Ponpes sebagai mitra pemerintah dalam melahirkan Sumber Daya Manusia (SDM).

"Kami bersama-sama membina SDM yang berakhlakul karimah, melalui Ponpes santri ditempa sejak dini tentang akhlak, sepintar apapun seseorang jika tidak memiliki akhlak yang baik maka akan menimbulkan kemudaratan yang besar," ungkap ASA, Selasa, (12/7/2022).

Oleh karena itu, Lulusan Fakultas Hukum Universitas Trisakti itu memastikan program pemberian bantuan dana hibah kepada Ponpes akan terus direalisasikan hingga akhir periode kepemimpinannya.

Termasuk program mencetak tahfidzul Qur'an dengan bekerja sama Ponpes juga dipastikan terus berjalan. "Kalau tahun ini Darul Istiqamah tidak dapat dana hibah, bisa usulkan lagi untuk dapat tahun depan, termasuk program tahfiz semoga tahun depan bisa ditempatkan di Ponpes ini," bebernya.

Selain itu, dia meminta kepada pimpinan Ponpes untuk tidak segan mengkomunikasikan jika ada kebutuhan. Selama permintaan tersebut berkaitan dengan keagamaan, maka pihaknya akan berupaya memberikan bantuan.

"Biasanya pimpinan Ponpes kalau sambutan pasti banyak permintaanya, hanya pimpinan Ponpes Darul Istiqamah Biroro yang tidak ada permintaannya, kalau ada kebutuhan disampaikan ke kami, jika tidak ada di Pemda nanti kita bicara pribadi," tambah ASA disambut tawa para hadirin.

  • Bagikan