PMK di Sulsel Dapat Atensi Khusus Kepala BNPB, Begini Respons Kepala Karantina

  • Bagikan
BNPB

“Kami di Karantina selalu memberikan dukungan penuh kepada Pemprov Sulsel terkait penangan PMK di Sulsel. Kami selalu memastikan bahwa bio security maximum telah kami jalankan di exit dan entry point, sesuai dengan prosedur serta arahan Kepala Badan Karantina dan Satgas Penanganan PMK. Tidak hanya menempatkan petugas - petugas untuk pengawasan port to port, kami juga telah mengantisipasi dengan memasang jalur disinfeksi pada pintu kedatangan penumpang di Bandara Sultan Hasanuddin," tuturnya, saat ditemui di lokasi rakor.

Selain Karantina Pertanian Makassar, rakor juga dihadiri oleh Kasdam XIV / Hasanuddin, Jajaran Kesbangpol Provinsi Sulsel, Wakapolda Polda Sulsel, Kepala Badan Penanggulangan Daerah Provinsi Sulsel, Balai Besar Veteriner Maros, Kepala Dinas Peternakan dan Kesehatan Hewan Provinsi Sulsel, serta Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Sulsel.

Menurut data Dinas Peternakan Provinsi Sulawesi Selatan, saat ini telah terdapat 17 Kabupaten / Kota yang terpapar PMK. Provinsi Sulsel terkonfirmasi 3.232 ekor ternak yang terpapar PMK dimana yang telah sembuh 419 ekor dan potong bersyarat 523 ekor. Pemprov Sulsel menargetkan hingga akhir Desember nanti 115 ribu vaksin telah dilakukan terhadap hewan ternak di Sulsel.

Selain vaksin, Rakor ini juga membahas mengenai prosedur bantuan sosial yang akan diberikan terhadap ternak yang dilakukan potong bersyarat sebagai bentuk kompensasi pemerintah terhadap para peternak. (ikbal/fajar)

  • Bagikan