FAJAR.CO.ID, JAKARTA -- Panglima TNI Jenderal Andika Perkasa menjawab tudingan ketidak harmonisan hubungan antara dirinya dengan Kepala Staf Angkata Darat (KSAD) Jenderal TNI Dudung Absurrachman.
Rumor beredar bahwa hubungan keduanya tidak baik lantaran anak Dudung gagal masuk Akademi Militer (Akmil) disebabkan masalah tinggi badan.
Namun, Jenderal Andika menyebut Anak Dudung sudah masuk Akmil.
"Sekarang sudah masuk, jadi bagian dari mereka yang diterima," ujar Andika kepada wartawan di Kompleks Parlemen Senayan, Senin 5 September 2022.
Andika mengatakan tidak ada masalah berarti antara dirinya dengan KSAD Dudung.
Jenderal Andika sebut dirinya hanya menjalankan tugas sesuai tupoksinya.
"Ya saya hanya menjalankan tugas pokok fungsi saya sesuai peraturan perundangan. Mana kala hal itu diterima berbeda A, B, C, ya itu terserah bagaimana yang menyikapi. Tapi saya tetap melakukan tupoksi saya sesuai dengan peraturan perundang-undangan," katanya.
Ia pun merasa tidak ada keretakan dalam hubungannya dengan Dudung. Meskipun, hubungan keduanya telah menjadi sorotan publik.
"Ya dari saya tidak ada, karena semua yang berlaku sesuai dengan peraturan perundang-undangan, tetap berlaku selama ini. Jadi tidak ada kemudian yang berbeda," jelas Andika.
Andika memastikan bagi dirinya tidak ada masalah dengan Dudung. Sementara dia persilahkan untuk menanyakan langsung ke Dudung.
"Itu ditanyakan langsung ke dia. Menurut saya, kita tetap menjalankan kegiatan kita sesuai dengan peraturan perundangan jadi enggak ada yang berbeda, dan enggak ada yang kemudian melenceng dari tupoksi," tegasnya.