FAJAR.CO.ID, TAKALAR -- Anggota Komisi V DPR RI Hamka B Kady meresmikan Program Sistem Pengolahan Air Limbah Domestik Setempat (SPALD-S) di Kelurahan Bontokadatto Kecamatan Polsel Kabupaten Takalar, Sulawesi Selatan, Minggu 23 Oktober 2022.
Hamka menyampaikan pembangunan sarana dan prasarana air limbah masyarakat merupakan program yang penting untuk dilaksanakan, karena aspek pengelolaan air limbah sangat berkaitan dengan kesehatan dan lingkungan hidup masyarakat.
"Pemerintah bersama DPR terus berkomitmen dalam meningkatkan ketersediaan sanitasi hingga mencapai 100 persen," tutur Legislator dari Fraksi Golkar itu.
Program SPALD-S ini merupakan aspirasi Hamka B Kady di Senayan karena bersinggungan langsung dengan kebutuhan dasar masyarakat untuk meningkatkan kawasan permukiman dan layanan sanitasi layak.
Ia mengatakan SPALD-S ini nantinya akan difungsikan untuk mengolah air limbah rumah tangga, mengurangi pencemaran air tanah, dan meningkatkan penyehatan lingkungan permukiman.
"Melalui pelaksanaan program Sanimas SPALD-S inilah diharap mampu mendorong pemenuhan akses sanitasi layak bagi masyarakat," katanya.
Di tempat yang sama, Hamka B Kady juga meresmikan Program Bantuan Stimulan Perumahan Swadaya (BSPS) bagi masyarakat berpenghasilan rendah.
Program BSPS merupakan bantuan pemerintah bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR) untuk mendorong dan meningkatkan keswadayaan masyarakat dalam peningkatan kualitas rumah menjadi layak huni.
"Program ini kira harapkan bisa dapat memberi dukungan kepada masyarakat kita secara langsung," tegasnya. (*)