Tokopedia Beri Panggung UMKM Makanan dan Minuman lewat Tokopedia NYAM!, Jumlah Penjual Melonjak Belasan Kali
Kini sudah ada sekitar 12 juta penjual di Tokopedia, yang hampir 100%nya pelaku UMKM. Belasan juta pelaku usaha ini menjual berbagai kategori produk termasuk makanan dan minuman.
“Di bulan puasa, Tokopedia membantu para penjual makanan dan minuman, termasuk takjil, untuk meningkatkan penjualan sekaligus mempermudah masyarakat menemukan beragam pilihan takjil lewat berbagi upaya. Salah satunya lewat kampanye Tokopedia NYAM!” kata Nuraini.
Lewat Tokopedia NYAM!, penjual makanan dan minuman bisa menjangkau pasar yang lebih luas. Para pembeli di sisi lain dapat menikmati cashback, flash sale dan penawaran lain agar belanja produk makanan dan minuman makin hemat.
“Antusiasme masyarakat dalam mengikuti kampanye Tokopedia NYAM! di seminggu pertama Ramadan 2023 meningkat drastis. Jumlah penjual di Tokopedia NYAM! melonjak hampir 12 kali lipat dibandingkan periode yang sama di Ramadan tahun lalu. Jumlah pembeli yang berbelanja lewat Tokopedia NYAM! juga meningkat lebih dari 13 kali lipat,” jelas Nuraini.
Deliki, salah satu UMKM makanan tanpa MSG, pengawet dan pewarna di Tokopedia NYAM!, mengalami kenaikan transaksi lebih dari 3,5 kali lipat selama seminggu awal bulan puasa dibandingkan periode yang sama di Ramadhan tahun lalu.
“Selain kampanye Tokopedia NYAM!, kami juga terus mengedepankan inisiatif Hyperlocal untuk mendekatkan penjual dengan pembeli di mana pun mereka berada. Lewat Hyperlocal, UMKM makanan dan minuman di seluruh penjuru Indonesia punya kesempatan yang sama untuk tumbuh dan berkembang tanpa harus pindah ke kota besar, sedangkan pembeli bisa mendapatkan banyak pilihan makanan dan minuman, termasuk takjil, dengan lebih cepat dan efisien,” jelas Nuraini.