FAJAR.CO.ID, TORAJA- Sukarelawan Orang Muda Ganjar (OMG) mengadakan festival pemuda Toraja yang di dalamnya ada lomba menyanyi lagu daerah, talk show dan pemutaran film tentang Toraja.
Koordinator OMG Sulawesi Selatan (Sulsel), Muh. Rais Auliya Razak (23) mengatakan kegiatan itu merupakan upaya mereka meningkatkan SDM pemuda Toraja. Para pendukung Ganjar Pranowo itu juga ingin memperkenalkan bakat-bakat pemuda Toraja, mendongkrak perekonomian warga, serta untuk mempromosikan lagu dan budaya daerah Toraja kepada masyarakat luas.
"Tujuannya meningkatkan minat dan bakat dari pemuda yang ada di Toraja Utara ini, dan memotivasi (pemuda) yang ada disini untuk tetap hidup produktif dan berkembang ke depannya," ujar Rais seusai kegiatan di Kecamatan Rantepao, Kabupaten Toraja Utara, Provinsi Sulawesi Selatan (Sulsel), Sabtu (6/5/2023) malam.
Rais mengatakan lomba menyanyi lagu daerah diikuti puluhan pemuda Toraja. Namun yang ditampilkan dalam acara puncak merupakan tiga finalis, yaitu Tambang Sarrin yang menjadi Juara 1, Erwin Bato Juara 2, dan Habel Juara 3.
Para pemenang itu mendapatkan penghargaan. Ketiga finalis membawakan lagu daerah Toraja, seperti lagu berjudul 'To Manglaa', 'Langkan Maega', dan 'E Tondokku'.
Sementara untuk talk show, kata Rais, membahas tantangan dan peluang dalam pengembangan pemuda terutama peluang usaha. Narasumber yang dihadirkan Dr. Elim Lolodatu.
"Kami juga hadirkan pemutaran film karya produser lokal. Filmnya tentang daerah Toraja," ungkapnya.
Rais menyatakan, festival ini turut melibatkan UMKM untuk memberikan platform bagi para pelaku usaha, memperkenalkan produk-produk mereka dan meningkatkan penjualannya.