Resmi Daftar ke KPU, Senator Lily Amelia Salurapa Komitmen Lanjutkan Pengabdian untuk Masyarakat Sulsel

  • Bagikan
Lily resmi mendaftar di KPU Sulsel Jalan A.P Pettarani, Jumat, 12 Mei 2023.

"Selama periode 2019 hingga 2024 dianggap belum maksimal, komite 1 dan 3 dari empat komite, insyallah jika terpilih berjuang di komite 2 dan 4,"tegasnya.

Sejak menjadi Anggota DPD RI. Ia mengaku, menjadi salah satu orang yang berhasil membantu Pemerintah Provinsi Sulawesi Selatan untuk mendapat penganggaran pada pembukaan jalur akses di Seko.

Selain itu, Ia juga mengklaim mendapat jatah dari KemendikbuRistek untuk memberikan beasiswa kepada siswa di semua tingkatan (SD, SMP, SMA dan sederajat, serta Perguruan Tinggi S1).

“Terlebih lagi, yang saya syukuri itu, kami 4 orang senator dari DPD RI itu sangat kompak. Kami tidak pernah saling siku atau saling rebut. Kami justru saling sokong. Semua ini untuk daerah kita,” jelasnya.

“Dan yang perlu diketahui juga, anggota DPD RI itu bukan cuma mewakili daerah pemilihannya, tapi semua daerah di Indonesia. Seperti ini, saya itu salah satu anggota pansus dari DOB (daerah otonomi khusus) Papua yang lalu,” terangnya.

“Jadi kembali lagi ke masyarakat (untuk memilih). Karena kami bekerja di DPD, tidak pergi tidur. Dan sebetulnya kami punya banyak hal yang telah dikerjakan, tapi tidak mungkin kami sampaikan semua. Masyarakat juga merasakan apa yang telah kami perjuangan selama jadi anggota DPD,” pungkasnya.

Untuk diketahui, Lily merupakan anggota DPD ke 14 yang resmi mendaftarkan diri ke KPU Sulsel, dari 19 Anggota DPD yang ditetapkan oleh KPu Sulawesi Selatan

Dan dari hasil verifikasi dokumen pendaftaran, Dokumen yang diajukan Lyli dinyatakan lengkap sehingga menunggu penetapan nomor urut yang akan dilakukan KPU

  • Bagikan