Atika dan Arsyad Terpilih Pimpin Muhammadiyah dan Aisyiyah Biringkanaya Periode 2022-2027

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, MAKASSAR -- Drs Arsyad MPdI terpilih jadi ketua Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Biringkanaya dan Dra. Atika Paelori Kembali Terpilih Ketua Aisyiyah Biringkanaya kota Makassar periode 2022-2027.

Keduanya terpilih usai rapat formatur pada kegiatan Musyawarah Cabang (Muscab) Muhammadiyah/Aisyiyah Biringkanaya ke-8 dengan tajuk "Menggerakan Persyarikatan, Memajukan Biringkanaya, Mencerahkan Ummat, dan Mengutamakan Akhlak".

Kegiatan musyawarah cabang ini digelar di Pondok Pesantren Darul Arqam Muhammadiyah Gombara, Jl Ir. Sutami, Makassar, Selasa (1/8/2023).

Prosesi pemilihan dari 19 calon tetap kemudian dipilih 9 formatur PC Muhammadiyah Biringkanaya Makassar periode 2022-2027 yakni; Drs Andi Patawari (31 Suara), Drs. Arsyad (26 Suara), Kamaruddin (26 Suara), Jamaluddin Sanre (21 Suara), Tauhid (21 Suara), Ridwan Hamzah (20 Suara), Munawar Abd Jabbar (19 Suara), Mulahizhun Amien (17 Suara) dan Subandi (16 Suara).

Adapun PC Aisyiyah dipilih 7 formatur masing-masing Atika Paelori 50, Darmawati BM 37, A. Rasdiana 36, A. Padauleng 35, Suryani Jalil 31, Intan Doali 29 dan Ruqayyah 29 suara.

Ketua Terpilih PCM Biringkanaya Drs. Arsyad, M.Pd.I menyampaikan terimakasih atas amanah yang diberikan, pihaknya meminta seluruh pimpinan untuk berkolaborasi saling menguatkan kedepannya.

"Mengajak semua pengurus dan anggota berkolaborasi secara bersama membangkitkan dan mengembangkan persyarikatan Muhammadiyah, sesuai dengan tema musyawarah cabang kali ini," harapnya.

Ia pula berharap dengan tema diatas diperlukan kerjasama baik ditingkat persyarikatan, ortom, maupun lingkup organisasi di cabang biringkanaya.

  • Bagikan