5 Jenis Kopi Lokal Populer di Indonesia
Dengan cita rasa dan karakteristik yang unik, Indonesia memiliki beragam jenis kopi lokal yang tersebar di seluruh nusantara. Berikut beberapa jenis kopi khas Indonesia.
1. Kopi Gayo
Memiliki ciri khas rasa yang cenderung manis dengan aroma rempah yang cukup kuat, Kopi Gayo merupakan jenis kopi yang ditanam di tanah Gayo, yang dekat Danau Tawar, Aceh. Seiring dengan popularitasnya, Kopi Gayo sempat mendapat penghargaan Fair Trade Certified dari organisasi Internasional Fair Trade Coffee pada tahun 2010. Salah satu pelaku UMKM lokal yaitu Tadi Pagi Roastery, menjual berbagai pilihan produk kopi Gayo, seperti Gayo Golden Wine, Sunda Gayo Blend dan berbagai pilihan produk lainnya.
2. Kopi Kintamani
Kopi Kintamani merupakan kopi yang berasal dari Provinsi Bali. Kopi eksotis ini mempunyai ciri khas aroma citrus yang bercampur dengan rasa pahit alami. Cita rasa citrus dan fruity dari biji kopi Kintamani muncul karena ditanam di lahan yang berdekatan dengan perkebunan jeruk. Empo Coffee Roastery, salah satu UMKM di Tokopedia menyediakan beragam pilihan produk kopi Kintamani. Salah satu produk terlarisnya adalah Kopi Arabika Bali Kintamani Arabica Coffee Bean.
3. Kopi Toraja
Kopi dari perkebunan tanah Toraja ini juga tidak kalah lezat dengan jenis kopi lokal lainnya. Terkenal dengan tingkat keasaman yang relatif tinggi, cita rasa unik yang didapat dari kopi Toraja berasal dari pascapanen kopi. Say Something Coffee adalah UMKM lokal di bidang kopi yang menyediakan beberapa variasi kopi Toraja, seperti Caramel Tamarillo dan Orange Nut Brownie. Memadukan rasa klasik dari kopi Toraja dengan rasa unik dari cokelat, karamel, kacang-kacangan, kopi ini cocok untuk dinikmati setiap hari.