Terima Bantuan Paket Konversi Bahan Bakar Gas, Nelayan di Gowa Melaut Pakai Elpiji

  • Bagikan
Para nelayan di Parangloe dan Manuju yang menerima bantuan mesin kapal dan tabung gas program konversi BBM ke BBG.(foto/ist)

Penyerahan bantuan konversi BBM ke BBG ke nelayan ini adalah kegiatan pertama kali di Gowa. Dalam pengoperasiannya nanti akan disediakan pangkalan pengisian khusus gas para nelayan di Kecamatan Manuju dan juga Parangloe sehingga memudahkan nelayan untuk melakukan pengisian tabung gas.

“Untuk memudahkan nelayan mengisi tabung maka kita akan disiapkan pangkalan khusus untuk menangani kebutuhan gas bagi nelayan. Karena itu para nelayan diharap dapat memanfaatkan paket BBG yang diberikan dengan baik dan tidak bisa diperjualbelikan, ” tandas Mappasomba.

Di Kabupaten Gowa saat ini tercatat ada 24 kelompok dengan total 240 nelayan yang merupakan binaan Dinas Perikanan Kabupaten Gowa. Sementara yang mendapat bantuan tahap awal ini sebanyak 94 orang. Berikutnya menyusul 146 nelayan lainnya akan diberikan bantuan yang sama. (*)

  • Bagikan