Pj Wali Kota Palopo Monitoring Persiapan Distribusi Logistik

  • Bagikan

FAJAR.CO.ID, PALOPO -- Penjabat Wali Kota Palopo, Asrul Sani SH., M.Si, monitoring persiapan distribusi logistik di salah satu lokasi TPS di daerah Tandung, Kelurahan Peta, Kecamatan. Sendana, Minggu, (28/01/2024).

"Ini salah satu TPS terjauh dan tersulit yang ada dalam wilayah Kota Palopo. Alhamdulillah hari ini kita bisa melihat langsung tempat ini," kata Asrul Sani.

TPS di wilayah Tandung ini merupakan wilayah tersulit di Kecamatan Sendana dan masuk dalam salah satu kriteria wilayah 5T (terdepan, terluar, tertinggal, terlama, dan tersulit).

Kunjungan ini dilakukan untuk pemetaan jalur distribusi logistik pemilu tahun 2024 ke tempat pemungutan suara (TPS).

"Tentunya sebagai pemerintah, kita ingin memastikan distribusi logistik pemilu bisa sampai dan aman ke tempat ini," katanya.

Di tempat yang sama, Ketua KPU Palopo, Irwandi Djumadin mengatakan, terkait pendistribusian logistik pemilu, itu akan dilakukan sehari sebelum hari H.

"Insyaallah sehari sebelum hari H, logistik sudah kita didistribusikan. Logistik ini akan dikawal oleh aparat TNI-Polri," kata Irwandi.

Irwandi mengimbau, agar para pemilih betul-betul menggunakan hak pilihnya pada pemilu kali ini.

"Di sini ada satu TPS yakni, TPS 5. Kita berharap masyarakat betul-betul menggunakan hak pilihnya, jangan golput," jelasnya.

Terkait Pengamanan Pemilu

Sementara itu, Kapolres Palopo AKBP. Safi'i Nafsikin, mengatakan, pihaknya akan terus bersinergi dengan pihak KPU terkait dengan pengamanan pemilu.

"Tentu kita akan melaksanakan tugas pengamanan dengan sebaik-baiknya. TNI-Polri akan berupaya maksimal terkait dengan suksesnya pemilu kali ini," kata Safi'i .

  • Bagikan